Kapolri Silaturahmi dengan Persatuan Tarbiyah Islamiyah

Ingat Kembali
Jakarta (INGATKEMBALICOM) - Kapolri Jenderal Tito Karnavian menghadiri silaturahmi yang digelar Persatuan Tarbiyah Islamiyah (Perti). Dalam sambutannya, Tito menekankan pentingnya persatuan di tengah masyarakat.

Kedatangan Tito disambut dengan musik rebana. Tito juga dikalungi dengan serban hijau oleh Ketum PP Tarbiyah-Perti, KH Basri Bermanda.

Basri dalam sambutannya mengatakan Tarbiyah Islamiyah merupakan organisasi yang ikut menjaga Indonesia. Tarbiyah Islamiyah memegang komtimen pada UUD 1945, Pancasila dan NKRI.

Sedangkan Tito mengatakan masyarakat patut bersyukur karena Indonesia tetap kokoh sebagai negara.

"Kita memang beruntung karena selama 72 tahun masih berdiri kokoh sebagai bangsa. Beberapa negara lain, berdiri sebelum atau setelah kemerdekaan ini mereka dalam posisi berantakan. Uni Soviet, Yugoslavia berantakan. Ini sesuatu karunia yang besar," kata Tito dalam sambutannya, Sabtu (3/3/2018).

Namun Indonesia menurutnya patut mewaspadai konflik. Faktor kesenjangan ekonomi sambung Tito bisa jadi penyebabnya.

"Tugas kita agar mendorong pembangunan agar kelas menengah besar. Kalau tidak, nanti ada masalah primordial, persukuan dan bahayanya antar agama," sambung Tito.

Selain itu, Tito mengimbau agar masyarakat menyaring informasi yang beredar terutama di media sosial. Setiap informasi menurutnya perlu dikroscek.

"Jadi memfilter, tabayun, dan mengecek ke sumber-sumber lain," ujar Tito.