RRI Pusat Jakarta Lockdown Tiga Karyawan Positif Covid-19

Ingat Kembali
   RRI Pusat Jakarta Lockdown Tiga Karyawan Positif Covid-19 

"Dengan terpaksa Kantor LPP RRI di Jalan Medan Merdeka Barat 4-5, Jakarta di lockdown,"Direktur SDM dan Umum LPP RRI, Nurhanuddin di akun Facebook miliknya

Jakarta (INGATKEMBALICOM) - Kantor Lembaga Penyiaran Publik (LPP) Radio Republik Indonesia (RRI) di Jalan Medan Merdeka Barat No.4-5, Jakarta Pusat dikarantina (lockdown) sejak hari ini, Rabu 22 Juli 2020 hingga 14 hari ke depan.

Direktur SDM dan Umum LPP RRI, Nurhanuddin mengatakan kebijakan itu diambil usai tiga karyawan RRI positif terinfeksi virus corona (Covid-19).

Ketiganya masing-masing di RRI Jakarta, Direktorat Teknologi dan Media Baru, dan Siaran Luar Negeri (SLN).

"Bismillahirrahmanirrahim, sebagai antisipasi pencegahan Covid-19, dengan terpaksa Kantor LPP RRI di Jalan Medan Merdeka Barat 4-5, Jakarta di lockdown," kata Nurhanuddin di akun Facebook miliknya, dikutip Rabu 22 Juli 2020.

"Seluruh karyawan WFH dengan tetap absen e-presensi," ucap dia.

Namun, ia menjelaskan lockdown Kantor LPP RRI tak menghentikan operasional siaran RRI.

"Walau di-lockdown operasional siaran RRI tetap berjalan, khususnya Pro3 tetap mengudara 24 jam," kata dia.(Mnr/Mdf/Kpn/Abo)
Tags