Tujuh Makanan Biar Payudara Sehat dan Kencang

Ingat Kembali

   Tujuh makanan biar payudara sehat dan kencang

"Tetapi tidak menghilangkan risiko kanker payudara,"Cathy Leman,Ahli diet dan pendiri Higher Ground Breast Cancer Survival yang juga penyintas kanker payudara

(INGATKEMBALIcom) - Pola hidup, makanan yang dikonsumsi, dan pikiran yang positif dapat membuat payudara tetap sehat dan kencang. Ahli diet dan pendiri Higher Ground Breast Cancer Survival yang juga penyintas kanker payudara, Cathy Leman, mengatakan beberapa makanan sehat dapat mengurangi peradangan payudara, membantu menjaga berat badan, dan meningkatkan metabolisme.

"Semua dapat membantu dan mengurangi, tetapi tidak menghilangkan risiko kanker payudara," jelas Cathy Leman.

Satu dari delapan wanita memiliki risiko terkena kanker payudara, tidak menutup kemungkinan kalau pria dewasa pun berisiko. Faktor keturunan atau riwayat keluarga juga menjadi salah satu penyebab kangker payudara.

Dikutip dari Cosmopolitan, berikut makanan yang harus dikonsumsi agar payudara tetap kencang dan sehat.

1. Bawang putih

Kaya akan vitamin C dan antioksidan, bawang putih dapat dikonsumsi untuk meningkatkan kesehatan payudara. Bawang putih dapat menjadi campuran dalam olahan masakan agar terasa lebih nikmat.

2. Kacang-kacangan

"Karena kandungan serat yang tinggi, semua jenis tumbuhan keping ganda seperti kacang bermanfaat," kata Leman. Ia juga menambahkan, mengonsumsi makanan yang berserat tinggi dapat mengurangi diagnosis awal dan risiko kambuhnya penyakit. Studi menemukan dalam 10 gram serat yang dimakan setiap hari dapat menurunkan lima persen risiko terkena kanker payudara.

3. Teh hijau

Teh hijau mengandung katekin yang merupakan antioksidan alami. Ahli Diet The Johns Hopkins Hospital Ginger Muscalli memperingatkan bagi mereka yang merasa gelisah setelah meminum teh hijau untuk memulainya secara perlahan. Setelah itu jumlah konsumsi teh hijau dapat ditingkatkan, segelas saat makan malam atau saat makan siang.

    Tujuh makanan biar payudara sehat dan kencang

4. Yoghurt

Yoghurt merupakan hasil fermentasi susu yang mengandung probiotik. Kandungan di dalamnya bagus untuk melancarkan pencernaan, mengeluarkan racun dalam tubuh, dan meningkatkan imunitas.

5. Buah sitrus

Kumpulan buah sitrus di antaranya jeruk, anggur, lemon, dan limau. Antibiotik, vitamin C dan folat yang baik untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh sekaligus mengurangi peradangan dimiliki buah sitrus.

6. Buah-buahan

Konsumsi buah-buahan secara teratur dan menjaga pola makan yang benar dapat menyehatkan tubuh. Persik, pir, apel, anggur, dan pisang dapat meningkatkan kadar kalium dan vitamin C. Kedua nutrisi tersebut sangat penting untuk menjaga tubuh tetap kuat dan sehat.

7. Rempah-rempah

Jahe, kayu manis, kunyit, dan jenis rempah lainnya mengandung zat yang dapat menjadi suplemen untuk mengurangi peradangan. Meskipun diperlukan lebih banyak penelitian, beberapa rempah sudah dipastikan memiliki sifat anti-kanker.(Mnr/Mdf/Kpn/Abo).